Cari Blog Ini

Kamis, 16 Mei 2019

5 Pakan Alami Ikan Guppy Yang Mudah Didapat

| Kamis, 16 Mei 2019
Hai sobat Aqua Ama & Guppy lovers, pasti kalian yang baru mulai ingin merawat atau berternak ikan guppy binggung mau kasih pakan apa?

Tenang Aqua Ama akan kasih solusi buat kalian kok, kali ini kita akan bahas 5 pakan ikan guppy alami yang mudah didapat, kira-kira apa saja sih yang disukai oleh ikan yang bernama latin Poecilia reticulata ini. Yuk simak baik-baik.


Baca Juga: Cara Budidaya Cacing Darah Untuk Pemula!

1. Larva Nyamuk (Mosquito Larvae)
Yup, ikan guppy suka larva nyamuk guys dialam liar sana larva nyamuk adalah pakan alami mereka. Larva nyamuk banyak kita jumpai di dalam wadah yang berisi di tempat yang lembab, selokan, aliran pembuangan, serta kolam yang banyak sampah.

Jadi sebelum diberikan ke ikan guppy sebaiknya larva nyamuk dibersihkan terlebih dahulu (itupun tergantung dimana kalian mengambil larva nyamuk tersebut), rendam menggunakan air yang dicampur obat Methylene blue (obat biru) atau Acriflavine. Rendam semalam supaya bakteri jahat yang menepel pada larva nyamuk mati, setelah itu baru kasih ke ikan sebagai pakan.

2. Cacing Sutra (Tubifex worms)
Pakan yang satu ini juga mudah didapat, sama halnya dengan larva nyamuk. Cacing sutra biasanya berkembang biak di parit, selokan dan saluran air yang kecil perpasir atau berlumpur.

Menurut para guppy lovers senior cacing sutra bagus untuk pertumbuhan badan siguppy, tapi ingat sebelum diberikan ke ikan pastikan cacing sutra benar-benar bersih dan di endapkan mengunakan Methylene blue atau Acriflavine supaya guppy kesayang tidak terkena penyakit.

3. Kutu Air / Waterflea (Moina sp.)
Jika kalian tinggal didaerah yang masih banyak sawah, kolam dan dekat dengan rawa mungkin Kutu Air ini mudah didapat.

Syaratnya cuma butuh seser yang dengan lubang/pori halus, karena ukuran kutu air ini hanya 0.5 - 1 mm saja. Kutu Air biasanya muncul ke permukaan pada pagi dan sore hari saja.

Tapi bagi yang tidak mau repot kesawah mungkin bisa membeli ditoko ikan atau kultur/budidaya dirumah bisa membeli starter telur di Tokopedia.

Baca Juga: Cara Budidaya Kutu Air (Kutir) Moina Sp. 

4. Cacing Darah (Bloodworm)
Cacing darah ini juga mudah didapat biasanya penjual di toko ikan menjualnya dalam keadan sudah beku (pakan beku). Jika dialam cacing darah biasanya dia perairan berlumpur.

Tapi jika kalian ingin mencoba di rumah cukup sediakan bak isi dengan air dan dedaunnan biasanya akan ada kotoran didasar seperti jalan dan ada lubang di tengah. Itu adalah cacing darah cukup aduk hingga kotoran hancur dan cacing pun akan keluar.

5. Dahpnia Magna (Kutir Raksasa)
Kutu air jenis ini berasal dari Amerika selatan bedanya dengan Kutu air Moina adalah ukurannya dimana Daphnia berukuran 1 sampai 5mm pada ukuran dewasa.

Jika ini mengunakan pakan ini kalian cukup tempat untuk budidaya dan starter untuk budidaya, banya breeder dan toko ikan hias yang menjual starternya.

Baca Juga: Budidaya Daphnia Magna Untuk Pemula!

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar